ILMU YANG DIAMALKAN DAN ILMU YANG TIDAK DIAMALKAN

ILMU YANG DIAMALKAN DAN ILMU YANG TIDAK DIAMALKAN


Assalaamu'alaikum Wr. Wb.

      Pembelajaran unutk hari ini adalah ILMU YANG DIAMALKAN atau kah ILMU YANG TIDAK DIAMALKAN... sangatlah disayangkan sekali bila kita mempunyai ilmu tetapi tidak diamalkan..

      Dari Sufyan ibn ’Uyaynah berkata, ”Siapa yang mengamalka ilmu yang diketahuinya, maka ia adalah orang yang paling pandai. Dan siapa yang tidak mengamalkan ilmunya, maka ia adalah orang yang paling bodoh.”

      Tidak akan ada manusia yang celaka, kecuali kalau Ulama yang mencari muka, para zahid mencintai dunia, para pejuang bersikap ria, para pedagang berkhianat, dan para penguasa dzalim. Semua itu adalah karena Ilmu yang tidak diamalkan.. karena kebodohannya lah sehingga ilmu tidak di amalkan.


”Ilmu dapat membekali 10 hal kepada pemiliknya, yaitu khusuk, nasihat, kasih sayang, kecenderungan, kesabaran, kedermawanan, rendah hati, menjaga diri (’iffah) dari keinginan memiliki harta orang lain, rutin membuka kitab-kitab, dan sedikit hijabnya.
(abu hanifah).


" Ilmu yang tidak diamalkan bagaikan pohon yang tidak berbuah "

      Bagaikan kapal perahu yang besar dan selalu diam diatas air.. tidak pernah mengenal akan indahnya di dalam samudra lautan... Tidak akan tahu kehidupan dibawah lautan... indahnya ikan ataupun keindahan-keindahan lainnya yang ada didasar laut... Mungkin orang yang tidak mengamalkan ilmunya itu karena ilmunya hanya untuk martabat atau title (gelar) saja, atau mungkin juga hanya karena untuk Ria... Sungguh sangatlah disayangkan..

     Berbeda dengan Orang yang mau mengamalkan ilmunya... Sudah menjadi kepastian ilmunya akan bertambah, derajatnya (kedudukan dirinya/ martabat dirinya) akan dimuliakan oleh Allah SWT, akan ditinggikan, dan akan mendapatkan kharismatik bila ilmunya diamalkan dengan baik dan tidak digunakan untuk kesombongan duniawi... hanya untuk haqiqi lah mengamalkannya, hanya karena Allah SWT semata dan hanya Allah SWT yang membalas dan menuntunnya... Sebagaimana Utusan-utusan Allah SWT yaitu para Nabi dan para Rosul serta Sahabat-sahabat rosul dan sampailah pada pewaris Rosul yaitu  para Ulama yang Mursyid...

"Allah SWT akan meninggikan orang-orang yang beriman dan orang-orang yang berilmu diantara kamu derajatnya”. (Al-Mujaadalah 11)

Ilmu yang diamalkan walaupun sedikit bagaikan kerikil pasir yang kita masukan kedalam lautan.. kerikil tersebut akan sampai kedasar lautan dan ilmu yang sedikit tadi akan bertambah dengan sendirinya, mengenal keindahan alam bawah laut, kehidupan yang ada di laut... itulah ilmu walaupun sedikit bila diamalkan sangatlah bermanfaat sekali...



Barangsiapa memberikan petunjuk kebaikan maka baginya akan mendapatkan ganjaran seperti ganjaran yang diterima oleh orang yang mengikutinya dan tidak berkurang sedikit pun hal itu dari ganjaran orang tersebut.” (HR. Muslim).

Seorang alim (berilmu) dengan ilmunya dan amal perbuatannya akan berada di dalam syurga, maka apabila seseorang yang berilmu tidak mengamalkan ilmunya maka ilmu dan amalnya akan berada di dalam syurga, sedangkan dirinya akan berada dalam neraka” (HR. Daiylami)

Subhanallah..
Indahnya menjadi orang selalu  mengamalkan ilmunya yang selalu memberikan manfaat dengan tertunduknya karena ketawadhuannya, yang selalu semangat menjalankan amal ibdahanya..

InsyaAllah kita semua mohon Allah SWT menjadikan Muslim dan Mukmin yang berkepribadian khusu dan selalu mau mengamalkan ilmunya walaupun sedikit serta insyaAllah dijauhkan pada Muslim dan Mukmin yang berkepribadian jelek yang tidak mau mengamalkan ilmunya... Naudzubillah Tsumma Na'udzubillah..

Allahuma inna nas alukal Khusnul Khootimah wa Qowii' na minal iimani wal islaami.. Allahumma inna ka 'afwul kariim tuhiiful'afwu 'afwi annass

Semoga bermanfaat mohon maaf bila ada kata salah dan penulisan yang salah..