Ta'awudz

"A'uudzubillahi minasyyaithaanirrojiim"
Artinya :
" Aku berlindung kepada Allah  Subhanahu Wa Ta'alla dari godaan syaitan yang dirajam/ dikutuk/ di belenggu. ".
Pengertian  di atas, bahwa jadi pertanyaan yang menarik buat kita, apa yang jadi alasan kita minta perlindungan kepada ALLAH SWT dari apa dan siapa? apakah dari syaitan yang sudah tentu selalu menggoda atau dari apa?sedangkan kalimat Ta'awudz begitu berharganya, begitu pentingnya dipakai dalam kehidupan sehari-hari dan paling utama dalam membaca Al-Qur'an, mari kita tela'ah lebih dalam.
     
     Secara Harfiah kata dari A'uudzu artinya Aku berlindung. kata Billahi dalam ilmu nahwu adalah harfu Qosam atau huruf  sumpah. sedangkan kata A'uudzu adalah fiil mudhori. dan kata minassyaithaanirrojiim artinya dari syaitan yang di kutuk.Untuk mengetahui Ilmu Nahwu silahkan klik disini. melihat keterangan tersebut diatas, dengan kata lain makna yang terkandung dari Ta'awudz adalah
Aku bersumpah kepada Allah bahwa sesungguhnya syaitan yang dikutuk dan aku yang tergoda yang terkutuk juga. Maka dari itu yang jadi alasan kita untuk selalu membaca ta'awudz, alasan kita memohon perlindungan kepada Allah dari godaan diri kita sendiri, karena dari ajali bahwa hak syaitan turun ke bumi adalah untuk menggoda, mengajak kepada kesesatan.sampai akhir hayat.
     Untuk penijauan keterangan ini silahkan anda baca kisah para Utusan Allah memohon Ampunan. banyak sekali kisah-kisah para Nabi dan Rosul yang memohon ampunan kepada Allah dalam Al-Qur'an.
Hikmah dari Ta'awudz akan saya terangkan nanti dan kisah para Rosul ketika memohon ampunan kepada ALLAH SWT.
Semoga Hikmah dijadikan Pelajaran dan Pengamalan yang bermanfaat..

Aminkan do'a ini agar kita dijauhkan dari sifat malas, siksa kubur dan fitnah hidup dan mati dan dari fitnah Dajjal.

Allahumma inna na'udzu billahi minal kaslani wa min adzabil kubri wa min fitnati mahya wal mamati.wa min fitnatil masih hiddajal. Amin